Kamis, 05 Januari 2012

Menilik Museum Gula Jawa Tengah (Pabrik Gula Gondang Winangoen)




Breem-breem…hari yang cerah untuk jalan-jalan, saya bersama teman saya, dari Jogjakarta sepeda motor kami pacu, bergegas meluncur ke lereng barat Gunung Lawu, Karanganyar. Tak jauh motor melaju, di perjalanan terbersit untuk mampir ke Museum Gula Gondang Winangoen, berhubung letaknya searah, yang berada di utara  jalan Yogya-Solo km. 25, hanya butuh  waktu 30 menit untuk sampai di Pabrik Gula (P.G.) gondang Winangoen.

Begitu sampai, kami jeprat-jepret mengabadikan gambar di di depan museum. 






Puas di luar, akhirnya masuk juga ke museum....
Sekilas tentang Museum Gula Jawa Tengah.

Museum Gula Jawa Tengah yang ada di kompleks Pabrik Gula Gondang Baru klaten, adalah museum yang menyimpan Pernik dunia industri gula di Indonesia.
Museum gula ini didirikan atas prakarsa dan diresmikan sendiri oleh Gubernur Jawa Tengah pada saat itu, Bapak Soepardjo Roestam pada tanggal 11 september 1982. Museum ini menyimpan berbagai benda yang berkaitan dengan pemrosesan tebu hingga menjadi gula.

Begitu masuk di ruangan pertama, kami di suguhi miniatur kompleks pabrik gula Gondang baru. Sebuah peta Jawa Tengah dengan titik-titik lokasi pabrik gula yang ada di jawa tengah.
Di ruangan kedua terdapat koleksi berbagai macam alat-alat pertanian yang digunakan untuk menanam tebu, salah satunya adalah cangkul. Ada juga contoh macam-macam hama pengganggu tanaman tebu, alang-alang dsb.
Ruangan ketiga yang pertama kulihat adalah mesin jahit besar, mungkin dulu untuk menjahit karung gula. Timbangan kuno, ampere meter, trafo, sekring juga ada disini.
Lanjut ke ruangan keempat, kepala sapi yang pertama kulihat, membuatku untuk melirik foto-foto lain yang ada di dinding. Ternyata itu merupakan foto-foto upacara selamatan sebelum memulai musim giling tebu di beberapa pabrik gula.
Di ruang kelima terdapat miniature ruang administrasi kantor pengurus pabrik, foto-foto pejabat yang pernah menjabat di pabrik, mesin ketik kuno yg sudah usang, kamera yg sudah tidak jelas karena termakan usia serta mesin hitung.

Sampai juga di ruangan terakhir, di ruangan itu terdapat miniatur pabrik gula.
Usai sudah keliling museum, penasaran dengan pernak-pernik di dalamnyapun sudah terbayar.

Lanjut ke sebelah timur Museum, disana terdapat Home Stay para pekerja.
Sekedar jeprat-jepret,hehe...




Mari kita kunjungi museum, ajak teman-teman kalian….

Jam buka:
Senin-Kamis     : Pk. 08.00-13.30 WIB.
Jum’at             : Pk. 08.00-11.00 WIB.
Sabtu              : Pk. 08.00-12.30 WIB.


1 komentar:

Anonim mengatakan...

nanti siang baru mau kesana :D
oke ya tempatnya .
udah masuk daftar rincian kok tempat ini .